Kapan Bansos PKH 2024 Tahap Satu Cair? Berikut Jadwal Lengkap Pencairan dan Cara Cek Penerimanya

- 18 Januari 2024, 16:23 WIB
Pencairan Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2024, Cek Daftar Penerima dan Jadwal Cair Bulan Januari di Sini!/Dok. Istimewa
Pencairan Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2024, Cek Daftar Penerima dan Jadwal Cair Bulan Januari di Sini!/Dok. Istimewa /

KEBUMEN TALK - Kapan bantuan sosial atau bansos PKH 2024 tahap satu cair? Saat ini banyak masyarakat yang menanyakan kapan PKH cair.

Bansos PKH atau Program Keluarga Harapan adalah salah satu bantuan sosial (bansos) yang diberikan pemerintah kepada Keluarga Penerima Manfaat KPM).

Untuk mendapatkan bansos PKH, KPM harus memenuhi sejumlah syarat.

Bantuan sosial PKH tahun 2024 akan kembali diberikan kepada 10 juta orang, yang diberikan menjadi empat tahap dalam 1 tahun.

Lalu kapan bansos PKH tahap satu dicairkan? Simak artikel ini hingga selesai untuk mencari jawabannya.

Baca Juga: Bansos PKH Mulai Dibagikan Januari ini, Cek Nama Penerima dan Besaran Bantuannya Disini...

Jadwal Pembagian Bansos PKH

Ternyata Mudah! Cek Daftar Penerima Bansos Sembako Hanya Perlu Klik Link ini, Modal HP Bisa Cair Rp2,4 Juta
Ternyata Mudah! Cek Daftar Penerima Bansos Sembako Hanya Perlu Klik Link ini, Modal HP Bisa Cair Rp2,4 Juta

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, bansos PKH akan kembali dibagikan pada tahun 2024 untuk 10 juta orang.

Secara resmi, Kementerian Sosial Republik Indonesia belum mengumumkan kapan bansos PKH tahap satu diberikan.

Namun dilihat dari tahun-tahun sebelumnya, bansos PKH biasanya dibagikan menjadi empat tahap.

Baca Juga: Spoiler Alert! Jujutsu Kaisen Chapter 248 Menjadi Titik Balik Yuji Lampaui Kekuatan Yuta dan Gojo Satoru?

Program bansos PKH dibagikan dalam empat tahap dalam satu tahun, dengan rincian sebagai berikut:

- Tahap Satu : Bulan Januari s/d Maret

- Tahap Dua : Bulan April s/d Juni

- Tahap Tiga : Bulan Juli s/d September

- Tahap Empat : Bulan Oktober s/d Desember

Baca Juga: Yuta dan Rika Datang Bantu Yuji Melawan Sukuna! Ini Spoiler Lengkap Jujutsu Kaisen Chapter 248

Syarat KPM Menerima Bansos PKH

Berikut ini persyaratan bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) untuk mendapatkan bansos PKH.

1. WNI, dapat diidentifikasi melalui e-KTP

2. Terdaftar sebagai keluarga yang memerlukan bantuan di kelurahan setempat

3. Bukan anggota dari ASN, TNI, atau Polri

4. Belum menerima bantuan lain seperti BLT UMKM, BLT subsidi gaji, dan Kartu Prakerja

5. Nama telah tercatat dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos RI.

Baca Juga: Bansos Dipastikan Cair Awal Februari 2024, Begini Cara Cek Penerima Bansos, Gampang Banget!!!

Cara Cek Daftar Penerima Bansos PKH 2024

Untuk cek nama penerima bansos PKH 2024 online pakai KTP di link cekbansos.kemensos.go.id berikut ini.

- Buka cekbansos.kemensos.go.id

- Masukkan Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan

- Masukkan nama PM (Penerima Manfaat) sesuai KTP

- Ketikkan 4 huruf kode yang tertera dalam kotak kode

- Jika huruf kode kurang jelas, klik icon untuk mendapatkan huruf kode baru

- Klik tombol CARI DATA.

***

Editor: Miftakhul Arifin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah