Apakah Partai Demokrat akan Usung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024? Hasto Sekjen PDI Perjuangan Buka Suara

- 9 September 2023, 14:11 WIB
Foto: Puan Maharani dan AHY/Pikiran Rakyat.com
Foto: Puan Maharani dan AHY/Pikiran Rakyat.com /

Hasto juga mengungkapkan bahwa Ketua DPP PDI Perjuangan, Puan Maharani telah bertemu dengan AHY, selaku Ketua Umum Partai Demokrat.

Tak hanya itu, Hasto juga telah menemui Sekretasi Jenderal Partai Demokrat, Teuku Riefky.

Selain itu, Hasto mengatakan bahwa partai pengusung Ganjar Pranowo juga akan melakukan pertemuan dengan Partai Demokrat untuk menjajaki kerjasama.

"Kami mendengar beberapa partai politik yang mengusung Pak Ganjar itu juga akan mengadakan pertemuan dengan Partai Demokrat," ungkapnya.

Baca Juga: Bupati Kebumen Hadiri UNESCO Global Geopark di Maroko, Berjuang Masukan Geopark Kebumen

Hasto menilai hal tersebut bagus untuk membangun kesepahaman antar partai politik.

"Kami juga tegaskan kalau bekerja sama dengan partai politik pengusung Pak Ganjar Pranowo, betul-betul harus mengedepankan kepentingan bangsa dan negara sehingga kerja sama itu akan kokoh," tukasnya.

Sebelumnya, Partai Demokrat telah keluar dari Koalisi Perubahan setelah Anies Baswedan memilih Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai calon wakil presidennya.

Partai Demokrat saat ini belum memutuskan akan bergabung dengan koalisi mana, namun isu Partai Demokrat akan berkoalisi dengan PDI Perjuangan semakin santer didengar.***

***

Halaman:

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah