Pemerintah Galakan Percepatan Vaksinasi, Ma'ruf Amin: Bertujuan Menekan Angka Penularan Covid-19

- 30 Juni 2021, 13:07 WIB
Wapres KH. Ma'Ruf Amin
Wapres KH. Ma'Ruf Amin /Instagram @kyai_marufamin/

Wapres mengatakan pandemi Covid-19, yang melanda berbagai negara termasuk Indonesia selama lebih dari satu tahun terakhir, juga telah memberikan dampak pada berbagai sektor di masyarakat.

"Tantangan di masa pandemi ini menuntut banyak perubahan dan penyesuaian di semua bidang," tukasnya.

Baca Juga: Awas Kena Mental! Berikut Cara Mengatasi Kelelahan Bermain Sosial Media

Oleh karena itu, Wapres mendorong pemerintah daerah untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat, dengan menggandeng lembaga dan organisasi kemasyarakatan (ormas) terkait.

"Saya berharap kerja sama yang baik perlu ditingkatkan serta diperluas, khususnya pada wilayah sentra vaksinasi lainnya di sekitar daerah penyangga Ibu Kota Jakarta dan daerah-daerah yang masih rendah cakupan vaksinasinya," katanya.

Wapres juga berharap berbagai ormas dapat turut mengambil peran dan berkontribusi dalam percepatan vaksinasi kepada masyarakat di berbagai daerah.

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Kopi yang Wajib Diketahui, Mulai Mengurangi Diabetes hingga Menghilangkan Depresi

"Sehingga kecepatan kita mengejar vaksinasi (sebanyak) satu hingga dua juta per hari dapat tercapai dan kekebalan komunal Indonesia dapat segera terwujud," ujar Wapres.***

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah