Sudah Tahu Aplikasi PeduliLindungi? Berikut Manfaatnya di Masa Pandemi Covid-19

- 1 September 2021, 15:17 WIB
Aplikasi PeduliLindungi disosialisasikan oleh Polres Kebumen
Aplikasi PeduliLindungi disosialisasikan oleh Polres Kebumen /Humas Polres Kebumen/

 

KEBUMEN TALK - Aplikasi PeduliLindungi menjadi salah satu syarat perjalanan seluruh moda transportasi, baik darat, laut, udara, dan perkeretaapian di masa pandemi Covid-19.

PeduliLindungi adalah aplikasi yang dikembangkan untuk membantu instansi pemerintah dalam melakukan pelacakan untuk menghentikan penyebaran Covid-19.

Aplikasi ini bisa didownload secara gratis di Play Store ataupun App Store.

Baca Juga: Tetap Jaga Prokes, Berikut Update Perkembangan Covid-19 Kabupaten Kebumen pada Rabu, 1 September 2021

Butuh kekompakan masyarakat untuk saling berpartisipasi saling membagikan data lokasi saat bepergian agar penelusuran riwayat kontak dengan penderita Covid-19 dapat dilakukan.

Pentingnya aplikasi itu, Polres Kebumen bergerak cepat mensosialisasikan aplikasi kepada seluruh masyarakat melalui kegiatan patroli.

Siang ini Sat Lantas Polres Kebumen melakukan sosialisasi di seputaran alun-alun Kebumen dengan cara membagikan pamflet kepada masyarakat tentang aplikasi tersebut, Rabu 1 September 2021.

Baca Juga: Spoiler Film Afterlife of the Party, Tayang Besok Rabu 2 September 2021 di Netflix

Halaman:

Editor: Muhammad Khasbi M.

Sumber: Humas Polres Kebumen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah