Penemuan Seluruh Bagian Tubuh Korban Tertabrak Kereta Api di Kroya oleh Tim SAR Gabungan

- 22 Desember 2021, 23:42 WIB
Seluruh bagian tubuh korban tertabrak kereta api di Kroya telah ditemukan.
Seluruh bagian tubuh korban tertabrak kereta api di Kroya telah ditemukan. /Instagram /@basarnas_cilacap

KEBUMEN TALK - Tim SAR Gabungan akhirnya berhasil menemukan seluruh bagian tubuh korban yang tertabrak kereta api (KA) Argo Wilis dan jatuh ke Sungai Tipar, Desa Bajing Kulon, Kecamatan Kroya, Kabupaten Cilacap.

Sebelumnya, pada Rabu 22 Desember 2021 pukul 11.30 WIB ditemukan bagian tubuh korban yaitu kaki kiri.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Cilacap, I Nyoman Sidakarya menyatakan bahwa pukul 11.30 WIB ditemukan bagian tubuh korban yaitu kaki kiri, dari betis hingga telapak kaki.

Baca Juga: NU Jatim Setor Koin Muktamar Rp2,9 Miliar, Jadi Tebesar se-Indonesia

Penemuan berada di 5 Km dari lokasi kejadian, ke arah hilir di Sungai Tipar.

Kemudian pada pukul 14.00 WIB, ditemukan kembali bagian tubuh korban berupa kaki sebelah kanan, tidak jauh dari lokasi penemuan pertama.

Posisi bagian tubuh korban yang ditemukan berada pada tepian Sungai Tipar.

Selanjutnya, Tim SAR Gabungan segera mengevakuasi dan membawa bagian tubuh korban ke rumah duka.

Baca Juga: Wapres Ma’ruf Amin sebut Ada Empat Kriteria Rais Aam PBNU, Apa Saja?

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi

Sumber: Instagram @basarnas_cilacap


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah