Janji Donal Trump Jika Terpilih Kembali jadi Presiden Amerika Serikat: Akhiri Konflik Rusia-Ukraina

- 24 Juni 2024, 09:00 WIB
Mantan Presiden AS, Donald Trump.
Mantan Presiden AS, Donald Trump. /Reuters/Jonathan Ernst/

Baca Juga: Usai Kim Jong Un Bertemu dengan Vladimir Putin, Ini Kesepakatan Militer Baru Korea Utara dan Rusia

Pemilihan Presiden Amerika Serikat akan dilaksanakan pada 5 November 2024, dengan dua calon utama yang akan bersaing yaitu petahana Joe Biden dari Partai Demokrat dan Donald Trump dari Partai Republik.

Dalam sebuah wawancara siniar awal pekan ini, Trump menyatakan bahwa ia memahami kegusaran Rusia terhadap keberadaan serdadu NATO di area perbatasannya.

Menurutnya, ekspansi NATO ke Eropa Timur adalah salah satu faktor kunci yang memicu konflik di Ukraina.

Trump juga berjanji tidak akan mengirimkan tentara AS ke Ukraina jika ia terpilih kembali sebagai presiden.

Baca Juga: Kunjungan Bersejarah Vladimir Putin ke Korea Utara Setelah 24 Tahun

Pernyataan Trump ini mengindikasikan kebijakan luar negeri yang berbeda dari pemerintahan saat ini, dengan fokus pada diplomasi dan pencegahan keterlibatan militer langsung di konflik internasional.

Pendukung Trump melihat ini sebagai janji untuk membawa stabilitas global, sementara kritik menilai pendekatan ini dapat memperlemah posisi AS di panggung dunia.

Semoga langkah-langkah yang diambil dapat mengarah pada perdamaian dan kesejahteraan bagi semua pihak yang terlibat.

***

Halaman:

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah