Vaksinasi Bagi Calon Jamaah Haji, Kemenkes Menargetkan selesai Mei

- 15 Maret 2021, 16:21 WIB
Ilustrasi jamaah haji
Ilustrasi jamaah haji /Chandra Adi N/PortalJogja.com/

 

KEBUMEN TALK - Vaksinasi bagi calon jamaah haji Indonesia, ditargetkan Kementerian Kesehatan selesai pada Mei 2021.

Hal itu sesuai dengan ketentuan dari pemerintah Arab Saudi yang menetapkan vaksinasi sebagai syarat wajib bagi mereka yang berencana menunaikan ibadah ke Tanah Suci.

"Merujuk skema, maka dapat dipastikan Insya Allah jamaah haji Indonesia akan kita selesaikan vaksinasinya pada Mei nanti. Jadi tidak ada keraguan kalau melihat skema," ujar Sekjen Kemenkes Oscar Primadi.

Baca Juga: Dukung Bupati, Pemuda Peniron Lakukan Penanaman Pohon

Sebagaimana dikutip KebumenTalk.com dari PMJNEWS, hal itu diungkapkan dalam rapat bersama Komisi VIII DPR RI, Senin, 15 Maret 2021.

Skema yang dimaksud, jelas Oscar, merupakan skema nasional vaksinasi. Dalam skema itu calon jamaah haji dikelompokkan menjadi dua bagian yakni kelompok lansia dan rentan.

Kelompok lansia adalah mereka yang berusia lebih dari 60 tahun, sementara rentan dikategorikan ke usia di bawah 60 tahun. Digolongkan dalam kategori rentan karena melakukan perjalanan lintas negara sehingga berpotensi terpapar COVID-19.

Baca Juga: Barcelona vs Huesca: Prediksi Line Up, H2H dan Link Live Streaming

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x