Prediksi Skor Ajax vs Voledam di Eredivisie Malam ini, Beserta Prediksi Line Up dan Preview Laga

- 26 Januari 2023, 21:54 WIB
Prediksi Skor Ajax vs Volendam di Eredivisie: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain
Prediksi Skor Ajax vs Volendam di Eredivisie: Ada Head to Head, Berita Tim, dan Susunan Pemain /espn

KEBUMEN TALK - Prediksi skor Ajax vs Volendam di laga lanjutan Eredivisie, Jum'at, 27 Januari 2023 dini hari nanti.

Ajax Amsterdam akan menjamu Volendam di Stadion Amsterdam ArenA pada Jum'at, pukul 03.00 WIB dini hari nanti.

Ajax yang saat ini menempati posisi lima klasemen sementara Eredivisie akan menghadapi Volendam yang terpuruk di zona degradasi Eredivisie.

Simak prediksi skor Ajax vs Volendam, prediksi line up, serta preview pertandingan yang KebumenTalk.com rangkum dari laman Sportsmole.

Baca Juga: Jadwal TV TRANS TV Hari Besok Jumat 27 Januari 2023: Ada Dream Box Indonesia dan Bikin Laper

Preview Eredivisie: Ajax vs Volendam

Ajax belum meraih satu pun kemenangan dalam tiga laga Eredivisie di tahun 2023 dengan hasil imbang melawan NEC, Twente, dan yang terbaru hasil 1-1 vs Feyenoord pada Minggu kemarin.

Ajax bahkan mendapati enam pertandingan liga tanpa kemenangan dimulai dengan kekalahan atas PSV Eindhoven pada November lalu dan lima hasil imbang.

Dengan hasil itu, Ajax saat ini menempati posisi lima klasemen sementara Eredivisie dengan mengoleksi 33 poin dari sembilan kemenangan dan enam hasil imbang.

Jika berhasil meraih kemenangan vs Volendam, anak asuh Alfred Schreuder akan naik ke posisi tigaklasemen menggusur PSV Eindhoven.

Baca Juga: Prediksi Skor Groningen vs Cambuur di Eredivisie: Prediksi Line Up dan Preview Pertandingan

Di sisi lain, Volendam telah meraih dua kemenangan dari lima laga terakhirnya di Eredivisie.

Mengawali tahun 2023 dengan kemenangan atas Waalwijk, Volendam kembali meraih kekalahan pada laga terakhir kalah melakukan tandang ke markas Excelsior, akhir pekan lalu.

Pada Eredivisie musim 2022/2023, Volendam baru meraih tiga kemenangan, tiga seri, dan 11 kekalahan dari 17 laga yang dilakukan, membuat mereka hanya meraih 12 poin.

Baca Juga: Jadwal TV ANTV Hari Besok Jumat 27 Januari 2023: Ada Suami Pengganti dan Garis Tangan

Namun dengan gap poin yang tidak terlalu jauh dari posisi 14 hingga 18 klasemen, asa Volendam untuk keluar dari zona degradasi masih terbuka lebar, meski akan sulit untuk mendapatkan poin di Amsterdam Arena.

Volendam terakhir kali menang melawan Ajax terjadi pada November tahun 2008 silam ketika mereka mengalahkan Ajax dengan skor tipis 1-0 di ajang KNVB Beker.

Sedangkan untuk kemenangan terakhir Volendam atas Ajax Amsterdam di kompetisi liga terakhir kali didapat pada April 1994.

Baca Juga: Spoiler Kingdom Chapter 746, Tanggal Rilis, dan Informasi Lainnya

Prediksi Line Up Eredivisie: Ajax vs Volendam

Para pemain Ajax Amsterdam dalam pelatihan menjelang pertandingan melawan Volendam.
Para pemain Ajax Amsterdam dalam pelatihan menjelang pertandingan melawan Volendam. Twitter @AFCAjax

Menjamu Volendam, Ajax tak akan diperkuat oleh Youri Baas, Florian Grillitsch, Jay Gorter, dan Ahmetcan Kaplan yang semuanya harus menepi karena pemulihan cedera.

Setidaknya Schreuder bisa tersenyum lega dengan kembalinya Devyne Rensch ke dalam skuad usai menjalani skorsing.

Kapten Dusan Tadic diperkirakan juga akan kembali beraksi di lini depan Ajax bersama Brian Brobbey dan Steven Bergwijn.

Sedangkan untuk tim tamu, Francesco Antonuccin masih cedera dan tak mungkin untuk tampil pada laga Jum'at, dini hari nanti.

Baca Juga: Jadwal TV GTV Hari Besok Jumat 27 Januari 2023: Ada Obsesi dan Buletin iNews Siang

Pelatih Jonk mungkin tak akan terlalu banyak membuat perubahan, dengan pemain seperti Damon Mirani, Carel Eiting, Gaetano Oristanio, dan Robert Muhren siap untuk tampilkembali di starting line up.

Prediksi Line Up Ajax (4-3-3):

Rulli (GK), Rensch, Kayu, Bassey, Wijndal, Berghuis, Alvarez, Klaassen, Bergwine, Brobbery, Tadic.

Prediksi Line Up Volendam (3-4-3-1):

Stankovic (GK), Mbuyamba, Benamar, Mirani, Buur, Eiting, Da Silva, Murkin, B. Ould-Chikh, Oristanio, Muhren.

Baca Juga: Marc Marquez Heran Bisa Menang usai Absen Panjang di MotoGP 2021: Saya Tak Tahu Bagaimana Caranya!

Prediksi Skor Eredivisie: Ajax vs Volendam

Bagi Ajax Amsterdam, pertandingan dini hari nanti adalah peluang besar untuk memperbaiki posisi klasemen, dengan naik ke posisi tiga.

Mereka tentu menjadi tim favorit pada laga malam ini, terlebih bermain di Amsterdam ArenA.

Volendam mungkin akan memberikan perlawanan bagi Ajax, namun kami memperkirakan tiga poin mutlak untuk Ajax, dengan prediksi skor:

Baca Juga: Jadwal TV tvOne Hari Besok Jumat 27 Januari 2023: Ada Hidup Sehat dan Inspirasi Pagi

Ajax 3-1 FC Volendam

***

Editor: Miftakhul Arifin

Sumber: Sportsmole.co.uk


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x