Melihat Klenteng Hol Lay Kiong Saat Perayaan Imlek

- 12 Februari 2021, 14:28 WIB
Ilustrasi Perayaan Hari Raya Imlek 2021 di Plaza Ambarukmo Yogyakarta.
Ilustrasi Perayaan Hari Raya Imlek 2021 di Plaza Ambarukmo Yogyakarta. /Instagram Ambarukmo Plaza/

KEBUMEN TALK - Saat perayaan Imlek berlangsung, Hok Lay Kiong, salah satu kelenteng yang ada di Kota Bekasi menjadi pilihan tempat ibadah bagi etnis Tionghoa.

Perayaan ibadah di kelenteng tersebut, meski dalam masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, menerapkan beberapa aturan khusus.

"Ya, karena melihat pandemi Covid-19 juga belum selesai ya, kami di sini berusaha menetapkan aturan agar proses ibadah berlangsung lancar dan tertib," ungkap Indra, penjaga dan aktivis Kelenteng Hok Lay Kiong.

Baca Juga: Masyarakat yang Merayakan Imlek, Diimbau Polisi Untuk Menerapkan Prokes

Sebagaimana dikutip KebumenTalk.com dari JNEWS, hal itu diungkapkan pada Jumat, 12 Februari 2021.

"Aturannya yang pertama ya menerapkan protokol kesehatan, dengan menganjurkan untuk mencuci tangan dahulu sebelum masuk, lalu cek suhu, dan mengingatkan untuk menggunakan masker, jika memang yang bersangkutan tidak memakai masker, kami juga menyediakannya," sambung Indra.

Berbedannya perayaan Imlek tahun ini, kata Indra, adalah berkurangnya kunjungan ke sanak saudara untuk saling memberikan ucapan.

Baca Juga: Tahun Baru Imlek 2572, Menag Gus Yaqut Minta Perayaan Imlek Sederhana dan Sesuai Prokes

"Tidak ada ya, karena kan pemerintah sudah memberi imbauan bahwa lebih baik tidak berkunjung ke sanak saudara. Jadinya ya, abis melakukan ibadah, paling mereka ini langsung pulang, untuk ngucapin selamat Imlek yang biasanya langsung jadi dilakukan secara virtual," tutupnya.***

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x