Proyek Satu Jalur di Ruas Jalan Kebumen Mulai Digarap, DPU PR Alokasikan Rp1,2 M

- 16 November 2021, 20:04 WIB
Ilustrasi jalan satu arah / pexels
Ilustrasi jalan satu arah / pexels /

 

KEBUMEN TALK - Proyek jalan satu arah atau one way di Kebumen Kota sudah mulai digarap. Proyek ini merupakan pembangungan koridor satu arah di beberapa jalan Kebumen.

Pembangunan tahap pertama, dilakukan pembongkaran taman ditengah-tengah jalan. Selain itu, dilakukan juga pencabutan tiang listrik yang ada di tengah jalan, di sepanjang jalan Pahlawan serta sekitar Alun-alun Kebumen.

Untuk melaksanakan pembongkaran media jalan dan pemindahan tiang PLN di tengah jalan, DPU PR mengalokasikan anggaran sebesar Rp1,2 M. Atau lebih tepatnya Rp1,223 M dari APBD 2021 perubahan.

Baca Juga: Harga Cabai di Kebumen Mulai Naik, Tak Terkecuali Kebutuhan Pokok Lainnya

Hal ini disampaikan Kepala Dinas PUPR Kebumen, Haryono Wahyudi saat konferensi pers yang diselenggarakan oleh Dinas Kominfo pada Selasa 16 November 2021.

Dalam kesempatan tersebut, Haryono menjelaskan bahwa penataan Kota Kebumen koridor Jalan Pahlawan, Sutoyo, dan Kusuma, merupakan kegiatan penataan pusat Kota Kebumen.

Kegiatan penataan pusat Kota Kebumen memiliki panjang jalan sekira 2,8 Km.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Bola Sabtu 20 November 2021

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid

Sumber: Youtube Berita Kebumen Ratih TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x