Politeknik Dharma Patria Berubah Nama, Seiring Bertambahnya Program Studi Baru

- 16 Oktober 2021, 21:14 WIB
Kampus Politeknik Dharma Patria Kebumen /
Kampus Politeknik Dharma Patria Kebumen / /Instagram @kampus_polda/

KEBUMEN TALK - Salah satu perguruan tinggi di Kebumen, Politeknik Dharma Patria atau lebih sering dikenal dengan sebutan Kampus Polda dan Kampus Ungu, telah berubah nama.

Politeknik Dharma Patria berubah nama menjadi Politeknik Piksi Ganesha Indonesia.

Perubahan nama pada Kampus Polda ini dibarengi dengan bertambahnya program studi baru.

Baca Juga: Baru Saja, Klaim Kode Redeem FF Server Indonesia Sabtu 16 Oktober 2021

Peresmian perubahan nama diikuti dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) pergantian nama, pemukulan gong, dan pemotongan tumpeng.

Proses serangkaian penyerahan SK perubahan nama dilakukan oleh Ketua Yayasan Piksi Ganesha Indonesia, Dr. K.H. Prihartono, A.H., Drs., S.Sos., M.Kom., M.M kepada Direktur Politeknik Piksi Ganesha.

Perubahan nama tersebut dilaksanakan di aula kampus setempat pada Sabtu 16 Oktober 2021.

Baca Juga: Kode Promo Pokemon Go Terbaru Sabtu 16 Oktober 2021, Tukarkan Segera!

Acara ini sekaligus sebagai tasyakuran, yang turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen, Perwakilan kampus se-Kebumen, dan BUMD.

Halaman:

Editor: Muhammad Khasbi M.

Sumber: Youtube Berita Kebumen Ratih TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x