Wujudkan Pelayanan Efektif dan Efisien, Bupati Kebumen Launching Fasilitas Hukum Online

- 8 Juni 2021, 06:20 WIB
Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto.
Bupati Kebumen, Arif Sugiyanto. /Prokopim Kebumen/

KEBUMEN TALK- Bupati Kebumen Arif Sugiyanto secara resmi melaunching program Fast Line atau Fasilitas Hukum Online di Pendopo Rumah Dinas Bupati pada Senin, 7 Mei 2021.

Program ini dimaksudkan untuk mewujudkan pelayanan hukum bagi masyarakat yang efektif dan efisien.

Hadir dalam kesempatan itu, Sekda Kebumen Ahmad Ujang Sugiono, Plt Asisten 1 Edi Riyanto, Kepala Bagian Hukum Sekda Kebumen Ira Puspitasari dan seluruh jajaran camat.

Baca Juga: Viral Aksi Pria di Balikpapan Melakukan Gerakan Aneh saat Kebakaran, Netizen: Avatar

Bupati Arif menyampaikan, dengan adanya Fast Linr ini nantinya bisa menjawab kelemahan dari manajerial produk hukum yang dikeluarkan oleh pemerintah daerah.

Masyarakat dengan leluasa bisa mengoreksi, memberikan masukan dan mengontrol produk-produk hukum yang dihasilkan pemerintah.

"Dengan Fast Line ini masyarakat bisa melihat produk hukum sampai dimana. Ketersendatannya sampai dimana. Ketika ada kekurangan makaa soft copy itu nanti yang akan berbicara. Bagian hukum juga bisa mudah melakukan pembetulan atau revisi," ujar Arif.

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Satpol PP Berikan Klarifikasi Terkait Video Hancurkan Ukulele Pengamen

Selain itu, dengan Fast Line ini diharapkan dapat mempercepat pelayanan produk hukum kepada perangkat daerah sehingga pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan lancar, tepat waktu, dan mengurangi permasalahan hukum yang ditimbulkan oleh adanya mall-administrasi atau kesalahan prosedural.

Halaman:

Editor: Muhammad Mugi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah