Komunitas Gerilyawan Banyumas Peringati Hari Jadi ke 6

- 1 November 2021, 07:04 WIB
Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke 6.
Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke 6. /Humas Pemkab Banyumas/

KEBUMEN TALK - Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke 6, komunitas Gerilyawan Banyumas berkumpul untuk mempersatukan dan dalam sinergitas antar sesama komunitas sosial. Kegiatan digelar Minggu, 31 Oktober 2021, di Warung Jegangan Desa Pernasidi Kecamatan Cilongok Kabupaten Banyumas dengan dihadiri puluhan kelompok gerilyawan sosial.

Ketua Panitia kegiatan Yohanes Setyo Sasongko mengatakan selain memperingati hari jadinya, kegiatan juga dalam rangka memperingati Maulud Nabi dan Sumpah Pemuda.

"Ada pengajian Maulid Nabi Muhammad SAW dan juga pembacaan Ikrar Sumpah Pemuda. Selain itu juga ada bazar sebagai sarana pemberdayaan ekonomi anggota," jelas Yohanes.

Baca Juga: Hujan Akibatkan Status Bendung Katulampa Naik Siaga 3

Yohanes menambahkan peringatan kali ini mengusung tema "Bersinergy kita kuat bersatu kita besar". Dengan tujuan untuk mempersatukan dan dalam sinergytas antar sesama komunitas sosial di Kabupaten Banyumas.

Menurutnya pihaknya mengundang seluruh komunitas sosial di Kabupaten Banyumas lebih dari 30 kelompok yang hadir. Mereka adalah Piramida Hati, SNS (Sedulur Ngapak Silahturahmi), Grup (Guyub Rukun Purwokerto), Bawor (Banyumas woro woro), Sastra (Satu atap satu rasa), Somplak Nusantara, Ciber (Cilongok Bersatu), Banduli Solidaritas satu hati, Kekar komunitas ekonomi anti riba, Inyong Lan Rika, Undercover community dan SNB (Sedulur Ngapak Banyumas).

Kemudian ada Tagana (Taruna siaga bencana Indonesia), Tabag Pring, Relindo (Relawan Indonesia), Si Jumbar, Kmbp peduli sesama, Lbs Menebar kebaikan menuai berkah, Sedulur Arcawinangun, Ajisaka (Ajibarang satu keluarga), GSBR (Gerakan Sedekah Banyumas Raya), Sesama Purwokerto, KMB (Komunikasi Mayuh Brayan), SAWB (Sedulur Aspirasi Warga Banyumas), Kommet (Komunitas Motor Metik), Paseban (Paguyuban Sedulur Banyumas), Arsi (Aksi relawan sang inspirasi), TKSK Wangon, IPSM Kabupaten Banyumas, PAYD (Peduli Anak Yatim Duafa), MAC K18 (Motor Astrea Community), Lowo Ireng, Love Entertain, GRWN (Guyub Rukun Warga Ngapak), GURUKUN Peduli, Guru Sepur dan Semar.

Baca Juga: Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Mugen Train Arc Episode 4 Tayang Minggu Depan

Yani Dida salah satu relawan mengaku senang peringatan kali ini dihadiri oleh puluhan komunitas dan juga Agus Sriyono mantan pejabat di Dinsospermasdes yang dapat mempersatukan kelompok dalam kelompok Mitra Kurir Langit. Agus Sriyono saat ini menjadi Camat Purwokerto Barat.

Halaman:

Editor: Fathurohman Wahid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x